Kabar Nagari, Padang Panjang – Kabar gembira bagi para wisatawan yang gemar travelling. Desa Kubu Gadang punya tempat “Hunting baru”.Tempat hunting ini telah dibuka resmi dan bisa dikunjungi kapan saja, mari ajak sanak family kunjungi desa tersebut.
Desa Kubu Gadang sampai saat ini masih merupakan magnet wisata yang kuat. Beberapa tempat hunting kekinian terbaru ini bisa jadi tujuan liburan yang menarik.
“Alhamdulillah desa kubu gadang sudah banyak dikenal oleh masyarakat luas, dan kami masih berusaha untuk mengembangkan desa ini”, kata Inisiator dan Pengelola Desa Wisata Kubu Gadang Yuliza Zen,SE.
Yuliza juga mengatakan, Desa wisata yang dikenal dengan atraksi seni dan kuliner serta kearifan lokal masyarakat ini mengikuti perkembangan zaman dengan membuat tempat-tempat yang instagramable namun tetap mempertahankan tradisi dan budaya.
“Nah kemarin kami mendapat ide dari beberapa spot foto yang ada di Malang dan Bandung, dari situ kami tergerak untuk membuat spot-spot foto seperti yang terlihat saat ini”, jelas Yuliza.
Lokasi ini diharapkan mampu menjadi salah satu daya tarik wisata kubu gadang sekaligus dapat menjadi wisata edukasi dan literasi.
“Beberapa manfaat yang dirasakan masyarakat disini diantaranya dapat meningkatkan kebanggan masyarakat terhadap kampungnya sendiri , meningkatkan minat wisatawan datang ke kubu gadang sehingga memberikan dampak kepada usaha-usaha kecil yang dicoba dirintis oleh masyarakat”, ujar Yuliza.
Tentunya dari desa ini para masyarakat memiliki harapan yaitu akan membuat banyak spot untuk berwisata.
“Semoga ada support dana baik dari pihak swasta maupun pemerintah untuk membangun desa ini dan tentunya wisatawan yang ada disini akan lebih bertahan tinggal dikubu gadang yang mana dikubu gadang sendiri terdapat 15 homestay yang telah lengkap fasilitasnya”,kata Yuliza menyudahi. (*)
Komentar post